Selasa, 12 Maret 2013

di Banggakan Orang Lain


Membuat bangga orang lain berbeda dengan membuat senang orang lain. Rasa bangga dengan rasa senang iu berbeda masing masing dan keduanya memiliki kekurangan dan kelebihan masing masing. dan ingatlah Rasa bangga dan rasa senang yang salah akan mengotori hati

Rasa Bangga :  

Orang yang bangga otomatis pasti merasa senang tapi berbeda dengan rasa senang. Karena rasa bangga merupakan bentuk penjabaran dari rasa senang. Tapi orang senang tidak pasti measakan bangga. Rasa bangga terbagi menjadi dua

1.       Bangga terhadap orang lain:

Timbul karena kekaguman terhadap orang lain. Bangga terhadap orang lain merupakan sikap yang baik tapi dengan batasan tidak boleh orang yang kita banggakan menjadi sombong . karena bangga terhadap orang lain merupakan bentuk penghargaan prestasi, perbuatan, dan kemampuan orang tersebut

2.      Bangga terhadap diri sendiri:

Timbul karena kekaguman  terhadap diri sendiri.Bangga terhadap diri sendiri merupakan sifat tercela karena dengan sifat ini mendatangkan  kesombongan

Rasa Senang:

Rasa senang merupakan rasa yang lebih condong kepada sifat syukur. Tapi jika berlebihan rasa senang ini dapat membahayakan karena orang yang terlalu senang akan merasa ketagihan. Beruntung ketagihan kepada hal yang baik tapi bagaimana jika ketaggihan terhadap hal buruk.orang yang terlalu banyak merasakan kesenangan pun akan susah merasakan kesedihan orang lain.


DI Bangganakan orang lain

Apa manfaat di banggakan orang lain?

1.       Nama, perilaku, prestasi, keluarga,guru ,teman,orang yang di sekitar kita  kita akan terkenal dan terus terkenang meskipun sudah mati 
2.       Jika kita terkenal karena suatu prestasi/ perbuatan kebaikan maka ada kemungkinan perilaku baik / prestasi kita dicontoh sehingga secara otomatis kita mendapatkan pahala 
3.       Meningkatnya harga diri

Bagaimana cara kita dibanggakan orang lain?

Pertama hendaknya kita mengetahui kenapa orang lain membanggakan kita. Alasannya tidak lain karena mereka kagum terhadap kita. Maka dari itu jadilah orang yang menonjol atau dikenal dalam sesuatu atau banyak atu. Cara termudah adalah menonjol dalam suatu hal atau bidang.

Di kenal

Dalam kehidupan masyarakat yang dilihat adalah sang ahli. tidak peduli ahli dalam banyak hal atau sedikit. Tapi jelasnya ahli dalam sedikit hal lebih mudah.
Maka dari itu wahai temanku. Jika kau telah lebih dalam suatu hal jangan berpindah pada hal lain. Tingkatkanllah hal itu. Sebagai contoh: lebih dalam matematika atau kebaikan atau agama atau bahasa atau yang lain lain

Di kenang

Rasa mengenang timbul adalah rasa kenal melekat hangat dalam hati. Dan melekatnya  rasa kenal dalam hati disebabkan dua faktor: pertama, rasa kagum yang sangat. Kedua, jasa oranglain terhadapnya.
Yang paling mudah adalah berjasa bagi orang lain. Maka dari itu teman sangat mudah berada di hati temannya. Apalagi ahli kebaikan ia akan melekat pada hati banyak orang di dekatnya dan yang mengenalnya lantaran kagum terhadap kebaikanya.
Di banggakan
Membanggakan orang lain adalah menyebut sifat atau perilakunya dengan senang hati dan tanpa di minta. Ia menyebar luaskan kebaikan orang lain yang membuatnya kagum. Membuat si pendengar dapat merasa kagum juga pada yang di kagumi.


Ketahuilah orang yang paling di kagumi di muka bumi ini ialah Rasulullah SAW lantaran kebaikanya, keshalehanya, keberanianya, keyakinanya, keuletannya, kehidupannya,ilmunya,Dll. Karena beliaullah orang yang paling berjasa mengubah dunia menjadi lebih baik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar